Jumat, 04 Oktober 2013

Yen Melemah; Investor Jepang Pilih Instrumen Investasi Asing

(Vibiznews – FX) – Pada perdagangan hari ini nilai tukar yen Jepang terhadap dollar AS mengalami penurunan (04/10). Yen melemah seiring dengan data yang diumumkan dari Kementerian Keuangan di Jepang menunjukkan bahwa investor di Jepang telah membeli 672.1 miliar yen obligasi asing pada minggu yang berakhir tanggal 27 September lalu.
Investor mencari imbal hasil yang lebih tinggi setelah bank sentral Jepang mendorong turun tingkat imbal hasil bunga di negara tersebut dengan cara menggelontorkan 7 triliun yen untuk membeli obligasi pemerintah setiap bulannya.
Nilai tukar yen sepanjang tahun 2013 ini telah mengalami penurunan sebesar 10.1 persen. Melemahnya yen Jepang ini merupakan yang paling tajam dibandingkan dengan mata uang negara lain di dunia.
Nilai tukar yen Jepang saat ini terpantau berada di level 97.32 per dollar AS. Posisi yen saat ini mengalami penurunan terbatas dibandingkan dengan penutupan perdagangan dini hari tadi yang ada di 97.26 per dollar.
Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan nilai tukar yen terhadap dollar AS akan cenderung mengalami kenaikan terbatas pada hari ini. Mata uang yen hari ini diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 97.00 – 97.60 per dollar.
(IA/JA/vbn)

Untuk mengetahui Prediksi bagaimana kelebihan forex Ikuti KELASNYA dan dapatkan PROFIT NYA




Jadwal Training : 5 Oktober 2013

Biaya Training: Rp.2.000.000,- (Satu juta lima ratus ribu rupiah)
Early Bird: Rp.1.500.000 (untuk pembayaran min.5 hari sebelum jadwal kelas)
Informasi: Taofan 0896 6322 7261 / Maria 0852 8821 1275
Office: 021-6336348 / Fax: 021-6336204

0 komentar:

Posting Komentar