Kamis, 24 Oktober 2013

Analisis Fundamental Dollar AS, Masih Lesu

(Vibiznews – FX) – Kurs Dollar AS pada hari ini (Rabu, 23 Oktober 2013, 10:37:45 GMT) melemah terhadap mata uang utama Yen Jepang. Dibuka pada 98.15 di awal perdagangan (00.00 GMT), pada pair USDJPY mata uang tersebut telah melemah sekitar -85 pips atau sekitar -0.86% dan nilai bergulir tampak berada di kisaran 97.30.
Mata uang Dollar AS terpantau bergerak negatif menjelang pengumuman National Association of Home Builders (NAHB) mengenai perkembangan terakhir pada sektor perumahan di AS. Sejumlah ekonom menduga kemungkinan terjadinya perlambatan kinerja pada sektor ini.
Kalender ekonomi menunjukkan bahwa FHFA (Fannie Mae and Freddie Mac ) dijadwalkan untuk mengumumkan kepada publik, data terkini mengenai sektor perumahan di Amerika Serikat. Sejumlah ekonom menduga bahwa data yang akan dirilis menunjukkan perlambatan kinerja.
Indikator HPI m/m diperkirakan dapat menunjukkan tanda yang kurang menguntungkan dan diperkirakan hanya akan tumbuh 0.8% dari nilai pada periode sebelumnya yang dapat tumbuh 1.0%. Mata uang Dollar AS terpantau bergerak terdepresiasi merespon dini perkembangan tersebut.
Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting mengemukakan analisis fundamental forex harian kurs Dollar AS bahwa range normal USDJPY pada hari ini diperkirakan akan memiliki level support pada kisaran 97.77 dan level resistance pada kisaran 98.50.
Secara umum pada tinjauan pola major jangka panjang, pair USDJPY ini berada pola triangle dan cenderung bergerak konsolidasi. Indikator-indikator teknikal menunjukkan perlambatan momentum dan memasuki fase konsolidasi setelah berakhirnya fase bullish.
Tinjauan pada pola minor menunjukkan bahwa pair USDJPY ini bergerak kembali ke pola Channelling Up Break Down. Indikator-indikator teknikal menunjukkan adanya kenaikan momentum dan memasuki fase awal pola bearish.
(IY/JA/vbn)

VIBIZ LEARNING
Untuk mengetahui Prediksi bagaimana kelebihan forex
Ikuti KELASNYA dan dapatkan PROFIT NYA




Jadwal Training : Sabtu 26 Oktober 2013

Biaya Training: Rp.1.500.000,- (Satu juta lima ratus ribu rupiah)
Informasi: Taofan 0896 6322 7261 / Maria 0852 8821 1275
Office: 021-6336348 / Fax: 021-6336204

0 komentar:

Posting Komentar