Rabu, 13 Maret 2013

Aussie Terkoreksi Setelah Kemarin Melesat ke 2.5 Minggu Tertinggi


(Vibiznews – FX) – Mata uang aussie pada perdagangan hari ini tampak mengalami retreat (13/03). Aussie melemah terbatas setelah pada perdagangan kemarin sempat mengalami kenaikan hingga mencapai posisi paling tinggi dalam 2.5 minggu belakangan.
Aussie pagi hari ini tergerus melemah disebabkan oleh data ekonomi dalam negeri yang kurang mengesankan. Data pinjaman untuk pembelian property tampak mengalami penurunan yang tidak terduga pada bulan Januari lalu. Pinjaman perumahan mengalami penurunan 1.5% dari ekspektasi kenaikan sebesar 0.2%.
Sedangkan data keyakinan konsumen Westpac tampak mengalami pertumbuhan yang melambat untuk bulan Maret ini. Indeks keyakinan berada di level 2% setelah pada bulan Februari sebelumnya berada di level 7.7%.
Pada perdagangan hari ini mata uang aussie terpantau berada di posisi 1.0315 dolar. Aussie melemah dibandingkan dengan posisi penutupan perdagangan dini hari tadi yang ada di level 1.0324 dolar. Kemarin aussie menguat ke 1.0338 dolar, paling tinggi sejak tanggal 22 Februari lalu.
Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan aussie pada perdagangan hari ini akan cenderung mengalami penurunan terbatas. Aussie diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 1.0280 – 1.0350 dolar.

0 komentar:

Posting Komentar